81k3uqGDdFxOCqDaezmhq9nnmr231M54iNG2lEKA
Bookmark

Cara Menyimpan Dan Meletakkan Tanaman Hias Di Halaman Sempit

Cara Menyimpan Dan Meletakkan Tanaman Hias Di Halaman Sempit mungkin terlihat sederhana. Akan tetapi jika tidak dilakukan dengan benar, justru bisa merusak estetika dan pemandangan di halaman rumah.

Cara Menyimpan Dan Meletakkan Tanaman Hias Di Halaman Sempit
Seperti beberapa artikel yang sudah pernah kami ulas sebelumnya, ada beberapa poin yang patut diperhatikan agar taman dan tanaman hias di depan rumah tampak lebih asri.

Kesemuanya menyajikan tips yang bisa dipraktekkan langsung. Pasalnya tidak memerlukan biaya yang mahal, khususnya saat tanaman hias sudah tersedia di rumah.

Nah, fokus pada tata cara penyimpanan bunga atau tanaman hias. Setidaknya ada 5 poin yang mungkin perlu anda ketahui. Apa saja?

1. Memanfaatkan Rak Tanaman

Tidak ada alasan untuk mengatur tata letak tanaman hias di depan rumah. Bahkan jika anda mempunyai halaman kecil, maka masih bisa menyimpan bunga pada rak tanaman.

Meski mempunyai peranan yang sangat sederhana, akan tetapi rak tanaman bisa anda gunakan untuk menyimpan banyak tanaman hias tanpa harus memakan banyak tempat.

Untuk hasil yang lebih maksimal, tentu anda perlu mengetahui ukuran dan bentuk rak tanaman yang akan digunakan.

Sebagai saran saja, pilihlah rak dengan gaya sesuai dengan gaya halaman rumah anda. Sebagai contoh ialah gaya rustic apabila anda menginginkan halaman yang rustic.

2. Menggunakan Pot Gantung

Untuk memaksimalkan lahan yang tersedia pada halaman rumah anda, tentu bisa juga memanfaatkan pot gantung untuk menyimpan bunga atau tanaman hias kesayangan.

Ukuran pot gantung yang lebih kecil, bisa membuat halaman tampak minimalis dan indah. Jadi pilih pot sesuai tanaman dan ukuran halaman.

Sedangkan untuk pot gantung dengan ukuran yang lebih besar. Sangat cocok dipergunakan untuk tanaman hias yang rindang serta bisa membuat halaman tampak lebih asri.

3. Memaksimalkan Sudut Halaman

Apabila anda ingin melihat halaman terasa lebih luas, maka bisa memaksimalkan sudut halaman rumah anda.

Dengan demikian, tanaman akan tampak lebih tertata. Dan kesemuanya menempel pada bagian tepi pagar.

Coba anda simpan semua tanaman hias di bagian sudut halaman. Tujuannya ialah agar tengah halaman menjadi kosong serta tampak lebih renggang.

4. Vertical Garden

Saat anda mempunyai ukuran halaman yang kurang luas, maka desain vertical garden bisa menjadi solusi paling mudah yang bisa anda terapkan.

Jenis tanaman ini berada dalam wujud vertikal serta umumnya menempel pada dinding atau pagar rumah.

Dengan demikian, tidak ada lahan yang terpakai untuk meletakkan tanaman hias. Pasalnya sudah diletakkan secara vertikal pada dinding.

5. Posisikan Pada Area Tangga

Selain penerapan kebun vertikal, anda juga bisa mensiasati halaman sempit dengan menaruh tanaman hias di tangga rumah.

Selain meminimalisir pemakaian sisa taman, tentu hal ini juga akan membuat area tangga tampak lebih menawan dan indah.

Demikianlah sedikit ulasan yang bisa kami rangkum, semoga bisa membantu!

Post a Comment

Post a Comment