81k3uqGDdFxOCqDaezmhq9nnmr231M54iNG2lEKA
Bookmark

Cara Budidaya Bunga Melati Sendiri Di Rumah

Masuk pada salah satu jenis tanaman hias, Melati Belanda mempunyai sifat merambat. Tanaman ini juga dikenal dengan beragam nama, seperti halnya Chinese Honeysukle dan juga nama altin Quisqualis Indica.

 

Bunga melati belanda sangat digemari lantaran mempunyai warna yang sangat mencolok. Kombinasi warna mulai dari pink, putih, hijau dan merah.

Cara Budidaya Bunga Melati Sendiri Di Rumah

Campuran warna tersebut terbentuk dikarenakan melati belanda mempunyai banyak kuncup. Nantinya dala satu tangkai bunga tersebut, akan bermekaran secara bersamaan.

 

Bagi anda yang memang penasaran untuk budidaya dan menanam sendiri bunga Melati Belanda di rumah, berikut langkah-langkah yang perlu anda lakukan :

 

1. Pemilihan Lokasi

Lokasi yang baik untuk bunga Melati belanda ialah yang mempunyai cuaca cerah dan lembab. Jika memang dimungkinkan, pilih area tanam pada lokasi yang terpapar sinar matahari penuh.

 

Selain itu, lokasi yang dipilih juga harus mempunyai tanah yang bisa mempertahankan air dengan baik. Tanpa sinar matahari, melati belanda tidak akan berbunga lebat dan daunnya akan gugur.

 

2. Memasang Penyangga

Bunga ini tumbuh merambat sehingga membutuhkan penyangga agar bisa tumbuh maksimal. Setelah dilakukan pemilihan lokasi, maka anda bisa memasang penyangga dari bahan sederhana. Baik itu kayu ataupun besi.

 

Tentunya anda juga harus memperhatikan tujuan dari penanaman bunga melati belanda. Jika ingin membiarkan dan menutupi tanah, maka tidak dibutuhkan penyangga.

 

Atau yang lebih mudah, anda bisa menanam bunga ini di dekat dinding agar bisa menjalar dengan sendirinya.

 

3. Proses Penanaman Bibit

Tidak berbeda dengan tanaman lain, cara menanam melati belanda yang baik ialah sebelum musim penghujan tiba. Berikut langkah yang bisa anda lakukan :

  • Gali lubang dan upayakan dua hingga tiga kali lebih lebar dengan wadah yang digunakan.
  • Campur pupuk kompos kedalam lubang dan lepaskan melati belanda dari wadah tampa merusak sistem akar.
  • Kendurkan tanah tanaman dengan ujung jari, dan tambahkan setengah campuran tanah ke dalam lubang.
  • Siram dengan air dan masukkan bibit kedalam tanah (lubang). Tutup sisa lubang dengan kompos dan perhatikan proses pemindahan dengan seksama.
  • Siram kembali, dan pasang alat penyangga jika dibutuhkan.

 

4. Langkah Perawatan Pasca Tanam

Ada beberapa poin yang harus anda lakukan setelah melalui proses tanam. Hal ini guna memastikan bahwa kesehatan dan kesuburan melati belanda sudah baik. Langkah tersebut mencakup :

  • Setelah proses pemindahan selesai, maka tutupi dasar tanaman melati belanda dengan lapisan kompos. Kira-kira sedalam 7 cm, dan diikuti dengan lapisan mulsa. Disini, mulsa mempunyai peran untuk membantu tanah dalam menahan air.
  • Apabila daerah anda mempunyai curah hujan yang kecil, maka lakukan penyiraman secara rutin agar melati belanda tidak kering. Cukup jaga kelembapan tanah atau media tanam.
  • Setelah melanda mulai berbunga, lakukan pemangkasan tanaman jika diperlukan. Buang bagian yang sekiranya dianggap merusak pemandangan.

 

Sekian dari kami dan selamat mencoba!

Post a Comment

Post a Comment